HEADLINEKAMTIBMAS

Jamin Keamanan Mudik Lebaran, Polres Basel Siapkan 4 Posko

76
×

Jamin Keamanan Mudik Lebaran, Polres Basel Siapkan 4 Posko

Sebarkan artikel ini
AKBP Joko Isnawan

BANGKA SELATAN – Kapolres Bangka Selatan AKBP Joko Isnawan memastikan keamanan warga yang mudik Lebaran 2022. Salah satu caranya adalah dengan mendirikan 4 pos yang akan diisi oleh gabungan personel.

“Kami akan memastikan keamanan, dan kenyamanan warga. Ada 4 posko pelayanan dibuat, dan itu semua untuk keamanan dan kenyamanan saat mudik,” kata Joko kepada Inpost, Sabtu (23/04/22).

Polisi pemilik dua melati emas di pundaknya itu menjelaskan, 4 posko itu berada di Simpang Nanas, Pasar Toboli, Airgegas, dan Pelabuhan Sadai, untuk operasi ketupat yang akan dilaksanakan selama 12 hari, mulai 28 April – 9 Mei 2022.

“Amanat Kapolri yang menegaskan tidak ada penyekatan masyarakat pada kegiatan mudik Lebaran 2022. Dan tahun ini pemerintah memberikan kelonggaran kepada masyarakat untuk dapat merayakan Lebaran dengan berkumpul bersama keluarga,” ujarnya.

Namun, ia juga menegaskan bahwa meskipun situasi pandemi Covid-19 saat ini sudah terkendali, di mana tingkat penularan mulai berkurang, tetapi pandemi belum sepenuhnya selesai, dan semua harus selalu waspada.

“Karena dengan tingkat mobilitas masyarakat yang sangat tinggi, dan rawan terhadap terjadinya transmisi Covid-19 menjelang saat, dan pasca-perayaan Idul Fitri. Sehingga diperlukan langkah sinergis dengan seluruh stakeholder agar masyarakat tetap aman dan sehat,” tandas Joko. (Yusuf)

READ  Penjabat Gubernur Pastikan Persiapan Semua Perangkat