HEADLINERAGAM

17 Crew Kapal MV Serasi Selamat

162
×

17 Crew Kapal MV Serasi Selamat

Sebarkan artikel ini

BANGKA BARAT — Kapal MV Serasi I rute Patimban – Belawan membawa 17 orang tenggelam di perairan Selat Bangka, Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Bangka Belitung, Kamis ( 1/12/2022 ) dini hari.

Berdasarkan informasi dari Humas Kantor SAR Pangkalpinang, Command Center pada dini hari pukul 02.20 WIB menerima informasi dari Deo ( Manager Operasional MV Serasi I ), bahwa pada pukul 01.09 WIB Capt. MV Serasi I dengan rute Patimban – Belawan memberitahukan, kapal tersebut sudah kemasukkan air.

Selanjutnya Capt. Subur selaku nakhoda berencana akan mengkandaskan kapal tersebut. Pada pukul 01.28 WIB Capt Subur kembali menginformasikan bahwa kapal sudah posisi “nungging” serta crew sudah akan menyelamatkan diri dengan Lifecraft.

Mendapatkan Informasi tersebut Kepala Kantor Pencarian dan Pertologan Pangkalpinang membuka Operasi SAR Gabungan dan memberangkatkan personel dari Unit Siaga SAR Muntok serta Kantor SAR Pangkalpinang, menuju lokasi kejadian dengan koordinat 2°42,370’S 105°51,263’E tepatnya di Perairan Selat Bangka.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Pangkalpinang I Made Oka Astawa menerangkan, 17 kru MV Serasi I berhasil dievakuasi sekitar pukul 03.23 WIB menggunakan KM Lotus dan dibawa menuju Pelabuhan Tanjung Kalian, Muntok.

“Selanjutnya pada Pukul 03.23 WIB korban MV Serasi 1 dievakuasi oleh KM Lotus dan dibawa menuju Pelabuhan Tanjung Kalian Muntok dengan estimasi waktu 11.30 WIB,” ujar I Made.

Sejauh ini belum diketahui penyebab kapal nahas tersebut tenggelam.

Unsur yang terlibat dalam operasi SAR gabungan yakni Basarnas, TNI AL , Polairud Direktorat , KSOP, Polair Polres Bangka Barat, BPBD Bangka Barat, Fortynine Diving Club, KKP dan Puskesmas Muntok.

Jumlah POB ( Person On Board ) yakni 17 orang dengan data sebagai berikut :

Daftar Crew MV Serasi I Selamat sbb:
1. Capt Subur: Nakhoda
2. M.Aksa: Chief Officer
3. Asep Deding: Second Officer
4. Wahyudi: Third Officer
5. Salmon: KKM
6. Domago: Second Engineer
7. Wahyu Romadon: Third Engineer
8. Adriyan Feri: Fourth Engineer
9. Imran Adam: Bosun
10. Julianus: Juru Mudi
11. Bagas: Juru Mudi
12. Ilham: Juru Mudi
13. Awal: Mandor
14. Yohanis: Oiler
15. Bayu: Oiler
16. Sabar: Koki
17. Muhibut: Pelayan

Data Kapal sbb:
Nama Kapal: MV Serasi I
Rute: Patimban – Belawan
Jumlah Crew: 17 orang.
Nakhoda: Capt Subur
Bendera: Indonesia
C/S: YDOJ
IMO No: 8909123
DWT: 2457 T
Length Over All (LOA): 107 Mtr
Lebar : 18.30 Mtrs
Draft: 16,6 Mtr
Heigh: 30.20 Mtr.


Sumber: portaldutaradio.com / jaringan media grup