HEADLINEKAMTIBMAS

Jum’at Bekisah Bersama Kapolres Bangka

125
×

Jum’at Bekisah Bersama Kapolres Bangka

Sebarkan artikel ini

Romlan: Jangan Sampai Berita Menimbulkan Polemik

BANGKA — Guna menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif di Kabupaten Bangka, Polres Bangka menggelar acara Jum’at Bekisah, Jum’at (11/11) sore, di Dabelyu Kafe, Sungailiat.

Sejumlah tokoh masyarakat, tokoh pemuda, organisasi dan insan pers hadir dalam kegiatan tersebut, dan langsung berbincang dengan Kapolres Bangka AKBP Indra Kurniawan.

AKBP Indra Kurniawan dalam keterangan persnya mengatakan, kegiatan ini merupakan sebuah program yang dicanangkan oleh Kapolri yaitu Quick Win Presisi.

” Jum’at bekisah merupakan sebuah program quick win dari Bapak Kapolri, dengan program Presisi,” kata AKBP Indra.

Kata Indra, dalam kegiatan Jum’at bekisah itu membahas tentang situasi kamtibmas di Kabupaten Bangka. Termasuk upaya ke depan pihaknya yang akan berupaya untuk meredam jika terjadi sebuah permasalahan.

” Sama-sama disini kita membicarakan situasi kamtibmas di wilayah Kabupaten Bangka. Insya Allah kedepan, kita sama-sama bersinergi saling bahu membahu, saling bekerja sama dan sama-sama bekerja untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di Kabupaten Bangka. Berbagai macam urusan ataupun permasalahan, yang sudah kita deteksi yaitu potensi masalah kita upayakan kita redam, jangan sampai muncul menjadi suatu ambang gangguan,” ungkapnya.

Ketua KNPI Bangka, Ismir Rachmaddinianto mengatakan, kegiatan ini merupakan suatu kegiatan yang baik. Menurut Ismir, para pemuda pemudi saat ini sangat perlu dijadikan contoh dan memberikan kontribusi kepada masyarakat.

” Suatu kehormatan bagi kami untuk dapat dilibatkan untuk dapat menjaga kamtibmas yang ada di wilayah Kabupaten Bangka. Bagaimana menyikapi kondisi anak muda yang ada di Kabupaten Bangka ini. Seperti kita ketahui bersama, anak muda saat ini perlu menjadi barometer bagi kegiatan-kegiatan pembangunan ataupun kontribusi mereka untuk masyarakat sekitar.

Maka dari itu tadi kata Ismir, dalam perbincangan sore tadi, pihaknya akan lebih melakukan kepada pembenahan karakter ataupun peningkatan mentalitas dari pada anak-anak muda, guna mengarahkan mereka untuk lebih memberikan wujud nyata proses penjagaan kamtibmas maupun juga inovasi-inovasi.

Sekretaris HKTI Babel, Jauhari, berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan. Dalam hal itu kata Jauhari, dirinya menyampaikan beberapa program-program pertanian kedepannya kepada Kapolres Bangka.

” Allhamdulillah, kegiatan ini luar biasa. Artinya Pak Kapolres menyerap aspirasi dari berbagai organisasi, terutama kami dari HKTI sudah bercerita ke depannya melalui program-program kami, yang kami urus adalah petani. Beliau sangat menyambut baik dan antusias terhadap program-program HKTI. Ke depannya kami berharap kegiatan seperti ini sering dilakukan,” kata Jauhari.

Romlan, satu di antara beberapa wartawan yang hadir, mengapresiasi kegiatan Jum’at Bekisah yang dilaksanakan oleh Polres Bangka. Menurutnya, ini adalah program yang luar biasa.

” Kami insan pers sangat mengapresiasi dan merasa terhormat sudah diajak dan diundang Pak Kapolres dalam acara yang baik ini, di kegiatan Jum’at bekisah. Ini program yang luar biasa,” kata Romlan.

Dalam rangka mendukung Kamtibmas yang kondusif, Dalam rangka mendukung Kamtibmas yang kondusif, Wakil Ketua Bidang Pendidikan PWI Kepulauan Bangka Belitung itu berharap kepada rekan-rekan jurnalis untuk dapat memberitakan sesuatu secara objektif dan berimbang, menerapkan prinsip-prinsip demokrasi, keadilan, dan supremasi hukum.

Apalagi pers yang merupakan mitra Polri dan pilar keempat demokrasi, dia mengimbau agar para insan pers tidak membuat berita yang dapat menimbulkan polemik.

” Kalau pun ada kritik, sampaikan kritik yang konstruktif. Jangan sampai berita yang kita buat menjadi polemik,” kata dia. (Randhu)