HEADLINEPANGKALPINANG

Penilaian 2 Lomba Ini Berbeda

149
×

Penilaian 2 Lomba Ini Berbeda

Sebarkan artikel ini

PANGKALPINANG – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga Kota Pangkalpinang, Monica Haprinda beserta rombongan kunjungi TP PKK Kelurahan Semabung Baru.

Kedatangan Monica Haprinda beserta rombongan disambut langsung oleh Camat Grimaya Lutfi dan Lurah Semabung Baru, Muhammad Wahyudi.

Ketua TP PKK Monica Haprinda bersama tim mengunjungi Kelurahan Semabung Baru untuk melakukan penilaian lomba Hatinya PKK se-Kota Pangkalpinang.

Monica Haprinda mengapresiasi upaya yang yang telah dilakukan Kelurahan Semabung Baru. Meskipun dilanda hujan namun TP PKK Semabung Baru tetap semangat.

“Luar biasa semangat ibu-ibu TP PKK Kelurahan Semabung Baru ini, meskipun hujan tidak menyurutkan semangat mereka,” kata Monica, Kamis (19/1/2023).

Istri Walikota Pangkalpinang ini berharap TP PKK Kelurahan Semabung Baru menjadi salah satu peserta yang bisa membanggakan Kota Pangkalpinang di Tingkat yang lebih tinggi.

“Semoga kelurahan Semabung Baru bisa memberikan yang terbaik dan mewakili Pangkalpinang di tingkat Provinsi Bangka Belitung,” ujarnya.

Menurutnya, parameter penilaian lomba Hatinya PKK berbeda dengan penilaian UP2K.

Maka dari itu ia menyebut Hatinya PKK ini adalah halaman asri tertib indah dan nyaman jadi penilaiannya.

“Lebih prioritas ke pemanfaatan halaman rumah bagi keluarga itu sendiri mempunyai nilai ekonomi. Nilai keberagaman pangan, keindahan dan keteduhan serta kenyamanan,” jelasnya.

Sementara itu, Lurah Semabung Baru Muhammad Wahyudi berharap kepada TP PKK Kelurahan Semabung Baru untuk tetap kompak dan solid.

“Agar bisa bisa bekerja sama dalam menjaga kekompakkan tanpa kendala apapun dalam penilaian lomba Hatinya PKK tingkat kota Pangkalpinang,” harapnya. (Dika)