BANGKA BARATHEADLINE

Pemkab Beri Subsidi Setengah Harga

94
×

Pemkab Beri Subsidi Setengah Harga

Sebarkan artikel ini

BANGKA BARAT – Pemerintah Kabupaten Bangka Barat melalui Dinas Koperasi, UKM, dan Perindustrian mengadakan operasi pasar murah sembako di halaman Kantor Camat Mentok, Rabu (12/4/2023).

Bupati Bangka Barat, Sukirman, mengungkapkan DKUP menyediakan 1.730 paket sembako yang terbagi ke 9 kelurahan yang ada di Kecamatan Mentok.

“Ini kita lagi menurunkan tim dari DKUP, kita menurunkan 1.730 paket sembako. Harga aslinya 95 ribu rupiah, tapi masyarakat kita cukup membayar 45 ribu. Jadi pemerintah kasih subsidi, isinya minyak goreng, beras dan gula,” ungkap dia.

Sukirman juga menyebutkan, dalam program pasar murah ini Pemerintah Kabupaten Bangka Barat bekerja sama dengan Perum Bulog Bangka Belitung, dan perusahaan perkebunan sawit.

Sementara, Kepala DKUP Bangka Barat, Aidi, menyebut jumlah paket yang tersedia adalah sebanyak 1.730 paket yang dibagi untuk masyarakat Kecamatan Mentok.

“Dari 1.730 paket tersebut akan terbagi untuk kelurahan dan desa, ada yang dapat 200 paket-150 paket, tergantung dari kondisi masyarakatnya,” beber dia.

Aidi menuturkan, prosedur terkait pasar murah ini, Pemerintah Bangka Barat sudah memiliki data masyarakat lalu dibagikan kuponnya kepada pihak kelurahan dan desa.

“Untuk kategori yang mendapatkan kupon pasar murah ini adalah masyarakat yang statusnya bukan PNS, bukan karyawan, bukan masyarakat yang menengah keatas ekonominya, dan juga bukan perangkat desa,” beber Aidi.

“Sebelum dibagikan kupon itu, kita sudah mendata lebih dulu agar penyalurannya tepat sasaran,” tambahnya.

Aidi mengatakan isi satu paket sembako terdiri dari 5 kilogram beras premium, gula pasir 1 kilo dan minyak fortune 1 liter.

“Jadi kalau kita hargakan itu 90.500 rupiah, dan pemerintah daerah mensubsidi 50 ribu, masyarakat cukup bayar 45.500,” tutupnya. (*)


Sumber: bangkabaratkab.go.id