HEADLINEKAMTIBMAS

Kapolres Buka Kegiatan Bakti Kesehatan

92
×

Kapolres Buka Kegiatan Bakti Kesehatan

Sebarkan artikel ini

BANGKA SELATAN – Kapolres Bangka Selatan, AKBP Toni Sarjaka, membuka kegiatan bakti kesehatan dalam rangka HUT ke-77 Tahun Bhayangkara.

Bakti kesehatan tadi dilaksanakan di Gedung Nasional Toboali, Bangka Selatan, Kamis (15/6/223).

AKBP Toni Sarjaka mengatakan, pihaknya terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan dan kesehajteraan yang optimal bagi masyarakatnya.

Seperti kegiatan bakti kesehatan pengobatan gratis, pemeriksaan kesehatan dan vaksinasi gratis.

“Ini bagian dari perhatian penting. Untuk itu, melalui kegiatan bakti kesehatan kita ini, jelas memberikan dampak positif untuk terbangunnya kondisi kesehatan masyarakat yang lebih baik,” ujarnya.

Kegiatan bakti kesehatan ini juga merupakan wujud nyata kemitraan Polri dengan masyarakat, di mana pihaknya menyadari bahwa kemitraan merupakan hal yang sangat penting dalam mengupayakan terwujudnya situasi kamtibmas yang kondusif.

“Harapanya dengan adanya bakti kesehatan ini dapat membantu saudara kita yang sedang dalam kekurangan dan kesusahan, semoga Allah SWT senantiasa meridhoi apa yang telah kita lakukan, dan mengabulkan doa dan harapan kita semuanya,” kata dia.

Dalam pelaksanaan kegiatan bakti kesehatan kali ini, juga terlaksana donor darah yang melibatkan 180 personil dan terkumpul sebanyak 102 kantong darah.

Yaitu golongan darah A sebanyak 23 kantong, golongan darah B sebanyak 34 kantong, golongan darah O sebanyak 36, dan 9 kantong golongan darah AB.

Tak lupa Toni Sarjaka mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang mendukung terlaksananya kegiatan tersebut.

“Sehingga kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik, dan melalui kegiatan ini akan memberikan dampak positif kedepan untuk terbangunnya silaturahmi antara Polri dan komponen masyarakat,” pungkasnya. (Suf)