PANGKALPINANG – Pejabat Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Safrizal Zakaria Ali pimpin upacara, dalam rangka peringatan HUT Basarnas yang ke 52 Tahun, di Halaman Kantor Gubernur Babel, Rabu (28/2/2024).
Hari Ulang Tahun Basarnas yang ke 52 Tahun ini mengusung tema “Quick Action, Satu Jiwa Satu Rasa”. Upacara peringatan Peringatan Hari Ulang Tahun ke-52 Basarnas ini diikuti Forkopimda Babel.
Safrizal mengatakan, momentum peringatan HUT Basarnas yang ke 52 tahun ini menjadi suatu kehormatan bagi dirinya, karena dipercaya menjadi Inspektur upacara untuk Basarnas Babel.
“Suatu kehormatan bagi saya diminta oleh Basarnas untuk menjadi Inspektur upacara HUT ke-52 Basarnas,” kata Safrizal.
Pada momentum itu juga Safrizal mengapresiasi atas kinerja Basarnas. Sekaligus mengingatkan Basarnas agar selalu mawas diri menghadapi tantangan tugas dimasa depan.
Karena, ke depannya semakin banyak tantangannya sehingga peningkatan kapasitas kompetensi pribadi tiap petugas SAR itu perlu ditingkatkan.
“Tentu kita menghendaki walaupun Basarnas memiliki kompetensi, kita berharap dia tetap bertugas dalam arti tidak ada keadaan darurat bahaya yang harus membuat Basarnas bereaksi cepat tentu doanya seperti itu,” ujarnya.
Kepala Basarnas Kota Pangkalpinang, I Made Oka Astawa berharap kedepannya Basarnas dapat melayani masyarakat sebaik-baiknya terutama di wilayah Kepulauan Bangka Belitung dan Indonesia pada umumnya.
“Kami berharap sinergitas yang disampaikan oleh pak Gubernur tadi membawa energi juga dijajaran Intansi ke bawah sehingga apapun yang kita laksanakan untuk operasi pencarian pertolongan dapat kita laksanakan dengan aman dan lancar,” kata Oka. (Dika)