HEADLINE

Besok, Polres Basel Vaksin Pelajar di 10 Sekolah

133
×

Besok, Polres Basel Vaksin Pelajar di 10 Sekolah

Sebarkan artikel ini

BANGKA SELATAN – Sebagai bentuk sinergi percepatan vaksinasi Covid-19 bagi anak usia 6-11 tahun, Kapolres Bangka Selatan luncurkan Vaksinasi Merdeka Anak Usia 6-11 tahun serentak di 10 Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Toboali. 

Vaksinasi Merdeka Anak Usia 6-11 tahun serentak di 10 Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Toboali, Kabupaten Bangka Selatan ini dilaksanakan di SDN 16,  13, 7, 10, 2, 8, 1, 3, 5, dan 9 pada Selasa (11/01/21) besok.

Menurut Kapolres Bangka Selatan, AKBP Joko Isnawan, vaksinasi massal merupakan salah satu cara menekan laju penyebaran virus corona di masyarakat. Dengan begitu, angka penularan terus menurun dan akan berpengaruh pada status kriteria zona.

“Dan Ijinkan saya mengimbau seluruh pelajar dan orang tuanya untuk mendukung acara kita, melindungi anak-anak dari keterpaparan Covid-19, khususnya varian baru yaitu Omicron yang perkembangannya cukup cepat,” tandasnya. 

Sebelumnya, Polres Bangka Selatan secara resmi melaunching gerakan Vaksinasi Merdeka untuk anak anak usia 6 – 11 tahun di Sekolah Dasar Negeri 7 Toboali, Kecamatan Toboali, Rabu (5/1/22).

Kapolres Bangka Selatan, AKBP Joko Isnawan mengatakan, bahwa pihaknya sudah menargetkan 20 ribu anak dapat divaksin jenis Sinovac dalam waktu dekat. 

“Kita telah melaksanakan launching Vaksinasi Merdeka Anak perdana di SD Negeri 7 Toboali, tentunya dalam pelaksanaan dengan menerapkan prokes. Hal ini sesuai petunjuk bapak Kapolri,” ujar Kapolres dikonfirmasi Inpost. 

Kapolres Joko juga mengapresiasi Pemerintah Kabupaten, khususnya Dinas Kesehatan dan Dukcapil yang terus melakukan gebrakan dalam percepatan Vaksinasi Merdeka diwilayahnya. 

“Saya juga berharap kepada bapak ibu, kepala sekolah maupun guru-guru tenaga pengajar, mohon ini disosialisasikan, terutama kepada orang tua murid agar turut berperan dalam mengijinkan anaknya untuk segera divaksin,” tandasnya. (Yusuf)