HEADLINEPOST DPRD

DPRD Belum Terima Usulan Cawabup

87
×

DPRD Belum Terima Usulan Cawabup

Sebarkan artikel ini

BANGKA TENGAH — Hingga saat ini kursi Wakil Bupati Bangka Tengah masih kosong, pasca ditinggalkan Herry Erfian yang memilih menjadi Pejabat Antar Waktu DPD RI menggantikan Almarhum Hurdarni Rani.

Untuk itu Ketua DPRD Bangka Tengah, Me Hoa, mendesak Bupati Bateng secepatnya menyerahkan dua nama calon wakil bupati tersebut.

Pasalnya, santer diberitakan dua kandidat calon Wakil Bupati Bateng sudah diusulkan oleh Koalisi Beriman kepada Bupati Bangka Tengah. Namun hingga saat ini pihaknya belum menerima surat masuk terkait usulan dua nama cawabup tersebut.

“Sebaiknya secepatnya sebelum kami jadwal badan musyarawah untuk menyusun jadwal bulan Desember mendatang,” kata Me Hoa, Kamis (17/11).

Ia menambahkan, mengapa harus dipercepat? Karena setelah surat tersebut masuk ke DPRD, masih ada beberapa tahapan-tahapan yang perlu dilakukan sesuai dengan aturan yang berlaku, termasuk membentuk panitia.

“Selaku Ketua DPRD, saya tentunya berharap agar proses ini dilakukan dengan cepat. Kalau sudah sampai di DPRD, kami akan mengeksekusinya dengan tepat, efektif dan efisien waktu,” tegasnya.

Menurutnya, kursi Wakil Bupati Bangka Tengah ini adalah demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Bangka Tengah itu sendiri.

“Kasian kepada Bupati jika sendirian bekerja mewujudkan visi misinya. Banyak acara juga yang kadang menuntut kehadiran Bupati dan Wakil Bupati di saat bersamaan waktu. Masyarakat tentu sangat ingin wabup segera dipilih dan di lantik,” tutupnya. (Dika)