HEADLINEKAMTIBMAS

Kapolda Cerita Kunjungan ke Pulau Belitung

×

Kapolda Cerita Kunjungan ke Pulau Belitung

Sebarkan artikel ini
Foto: Humas Polda Babel

PANGKALPINANG – Kapolda Kepulauan Bangka Belitung, Irjen Pol Hendro Pandowo, memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di Pulau Belitung aman dan terkendali.

Hal itu dipastikannya usai melakukan lawatan kunjungan kerjanya di Polres Belitung dan Belitung Timur beberapa waktu lalu.

“Kemarin, Saya bersama PJU kunjungan ke Polres Belitung dan Belitung Timur. Alhamdulillah, secara umum Kamtibmas di sana (Pulau Belitung) aman dan kondusif,” ungkap Hendro saat bertemu awak media di Mapolda Babel, Rabu (30/4/25) siang.

Selama 2 hari di Pulau Belitung, Hendro menuturkan ada beberapa agenda yang dilakukannya. Mulai dari mengambil apel pagi di Polres, bertemu Forkopimda dan bersilaturahmi dengan masyarakat.

“Tujuan pertama, mengecek dan memberikan apresiasi dan terimakasih serta melihat anggota saya di sana. Karena rangkaian pengamanan mulai dari Pilkada, Natal, Tahun Baru hingga Idul Fitri kemarin, secara umum berjalan aman dan kondusif,” tuturnya.

“Saya juga bertemu Forkopimda di Belitung dan Belitung Timur dan menyampaikan terimakasih kepada Forkopimda, rekan-rekan TNI, tokoh agama, tokoh masyarakat serta semua masyarakat,” sambungnya.

Selain itu, disela-sela kunjungannya tersebut, Mantan Wakapolda Metro Jaya ini juga berkunjung ke sekolah-sekolah dan ke kediaman Amel yang merupakan korban bullying di Beltim yang sempat dirawat di Rumah Sakit Jakarta beberapa bulan lalu.

Bahkan, Hendro melakukan blusukan ke rumah-rumah warga dan ngobrol santai di Warung Kopi legendaris yang ada di Belitung dan Belitung Timur.

“Saya berkesempatan berkunjung ke rumahnya Amel. Alhamdulillah, Amel sudah normal, sudah bisa berjalan dan beraktivitas sehari-sehari. Pagi-paginya ke sekolah, ke rumah warga, bertemu dan mengenalkan diri sebagai Kapolda. Jadi itulah hasil kunjungan saya ke Belitung,” terangnya.

Sementara di dalam pertemuan dengan jajarannya di Polres Belitung dan Belitung Timur, Jenderal Bintang Dua Polri ini menyampaikan beberapa pesan dan penekanan khusus.

Ia terus mengingatkan jajarannya untuk terus melaksanakan tugas dan pengabdian terutama pelayanan kepada masyarakat.

“Saya menanyakan kepada anggota apakah betah memang jawaban secara spontan betah untuk memberikan pelayanan tugas pokok dan fungsi memberikan pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya. (*)

Sumber: Humas Polda Babel

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!