HEADLINEPT TIMAH

Lestarikan Pesisir, PT Timah Tanam 121 Ribu Mangrove Sejak 2014

277
×

Lestarikan Pesisir, PT Timah Tanam 121 Ribu Mangrove Sejak 2014

Sebarkan artikel ini

PANGKALPINANG– PT Timah terus menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan dan pengendalian perubahan iklim melalui program penanaman mangrove sebagai bagian dari dukungan terhadap target “Net Zero Emission”(NZE).

Melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), PT Timah telah menanam lebih dari 121 ribu pohon mangrove di pesisir Kepulauan Bangka Belitung dan Kepulauan Riau sejak 2014. Pada 2024, perusahaan menanam 46.524 pohon mangrove.

Mangrove berperan penting dalam menyerap emisi karbon dan mencegah abrasi, serta menjadi habitat bagi berbagai biota laut. Penanaman dilakukan bersama pemerintah daerah, pelajar, nelayan, dan kelompok masyarakat.

Departement Head Corporate Communication PT Timah, Anggi Siahaan, menyampaikan bahwa program ini sejalan dengan komitmen perusahaan terhadap SDGs, khususnya penanganan perubahan iklim dan pelestarian ekosistem laut.(*)
Sumber:www.timah.com

Tinggalkan Balasan