BANGKA SELATAN – Kejuaraan pertandingan sepak bola Liga Santri Piala Kasad tahun 2022 di Kabupaten Bangka Selatan, dibuka Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid melalui Pabung Kodim 0413/Bangka untuk Wilayah Bangka Selatan Mayor Inf. Amar Wahyundi. Pertandingan akan berlangsung selama 2 hari, mulai 20 – 21 Juni 2022 di Stadion Junjung Besaoh.
Pembukaan ditandai dengan doa bersama oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bangka Selatan H. Jamaludin, Senin (20/06/22) sore. Hadir menyaksikan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Bangka Selatan Hari Setiawan, Plt. Kepala Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga Bangka Selatan Muhammad Ikbal, Kapolres Bangka Selatan AKBP Joko Isnawan, Ketua PSSI Bangka Selatan Jalalludin.
Pabung Kodim 0413/Bangka untuk Wilayah Bangka Selatan Mayor Inf. Amar Wahyundi mengatakan pertandingan ini dimaksud untuk menggali potensi para santri khususnya dibidang olahraga sepak bola. Kejuaraan ini diikuti oleh 4 tim dari berbagai pondok pesantren di Kabupaten Bangka Selatan.
Amar menjelaskan digelarnya pertandingan oleh santri Al Hidayah I, Tafid Quran Darusalam, Al Hidayah I dan Popnes Nurul Quran ini, atas dasar perintah langsung dari Kepala Staf TNI Angkatan Darat, Jenderal TNI Dudung Abdurachman. Dimana liga santri ini untuk digelar di seluruh Indonesia.
Ia berharap dari kegiatan ini para santri dapat terjalain silaturahmi antar sesama santri di Kabupaten Bangka Selatan selain itu semoga dapat melahirkan bibit-bibit pemain santri yang profesional di Negeri Junjung Besaoh.
“Hari ini pembukaan serentak seluruh Indonesia, dan hari ini di Bangka Selatan langsung bertanding santri Al Hidayah I vs Tafid Quran Darusalam dan final pada tanggal 28 Juni. Saya berharap peserta turnamen menjunjung tinggi sportivitas, taat kepada ketentuan dan peraturan yang berlaku, mengakui kekuatan lawan dan kelemahan diri,” kata Amar kepada Inpost. (Yusuf)