HEADLINEKAMTIBMAS

Penanaman Perdana Jagung Pipil di Dusun V Belo Laut

×

Penanaman Perdana Jagung Pipil di Dusun V Belo Laut

Sebarkan artikel ini
Foto: Humas Polres Babar

BANGKA BARAT – Dalam rangka mendukung program Ketahanan Pangan dan Swasembada Pangan Tahun 2025, kegiatan Penanaman Pertama Jagung Pipil digelar di Dusun V Desa Belo Laut, Kecamatan Mentok, Senin (21/4/2025).

Kegiatan ini turut dihadiri oleh berbagai unsur Forkopimda, instansi pemerintah, BUMN, serta masyarakat dan petani setempat.

Kapolres Bangka Barat, AKBP Pradana Aditya Nugraha, mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan yang dinilai sangat penting untuk ketahanan pangan daerah.

“Terimakasih kami sampaikan kepada Kepala Desa Belo Laut beserta seluruh perangkat desa yang telah memberdayakan lahan desa menjadi lahan perkebunan jagung. Ini langkah nyata yang sangat kami dukung,” ujngkap Pradana Aditya dalam sambutannya.

Kapolres Bangka Barat yang baru menjabat itu juga menegaskan dukungannya terhadap program pemerintah dalam bidang ketahanan pangan.

“Dengan adanya penanaman pertama jagung pipil ini, kami mendukung penuh dan siap bersinergi dalam mendukung program Presiden RI untuk mewujudkan ketahanan pangan, khususnya di wilayah Kabupaten Bangka Barat,” tegasnya. (*)

Sumber: Humas Polres Babar

Tinggalkan Balasan