HEADLINE

Polairud Polres Basel Beri Diklat Aman Bencana

101
×

Polairud Polres Basel Beri Diklat Aman Bencana

Sebarkan artikel ini

BANGKA SELATAN – Satuan Polisi Perairan dan Udara Polres Bangka Selatan bersama Basarnas Bangka Selatan menyelenggarakan kegiatan pendidikan dan pelatihan Pencarian dan Penyelamatan atau SAR kepada siswa-siswi SMK Negeri 1 Tukak Sadai, Senin (24/01/22).

Kasat Polairud Polres Basel, IPTU Rio P. Tarigan mengatakan, kegiatan tersebut merupakan program inovatif dari Satpolairud Polres Basel. Tujuanya adalah untuk memberi pengetahuan, dan pembelajaran kepada siswa-siswi agar siap, dan tanggap jika terjadi bencana, dan pengetahuan ilmu tentang menyelamatkan diri saat bencana.

“Pendidikan siaga bencana ini penting bagi seluruh lapisan masyarakat indonesia, terutama mengenalkannya sejak dini di sekolah. Karena indonesia termasuk dalam negara yang paling rawan terkena bencana alam,” ucapnya kepada Inpost.

Menurut Rio, siswa-siswi berperan penting dalam membangun kesadaran bencana dalam masyarakat, dengan demikian upaya yang dilakukan adalah bagaimana membangun sekolah yang siap siaga menghadapi bencana alam.

“Begitu juga peran sekolah memiliki beberapa fungsi dalam pengurangan resiko bencana termasuk memfasilitasi, dan kerjasama dengan lingkungan sekitar, pusat penampungan pengungsi ketika terjadi bencana,”jelasnya.

Jadi, lanjut Rio, langkah strategis yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kesiapsiagaan siswa adalah dengan memberikan pelatihan tentang pengetahuan, pembelajaran, serta tanggap jika terjadi bencana dan pengetahuan ilmu tentang menyelamatkan diri saat bencana.

“Jargon adalah BESAR, artinya Belajar SAR dengan memberdayakan, keterampilan, keselamatan, dan hidup dasar kepada siswa yang diperlukan untuk aman dan tetap aman selama bencana berlangsung sehingga siswa terhindar dari dampak bencana, serta dapat melakukan pertolongan pada korban dan cara evakuasinya,” pungkasnya.

Kegiatan Diklat SAR di SMK Negeri 1 Tukak Sadai tersebut akan di laksanakan setiap 1 minggu sekali. Program Diklat SAR itu juga direncanakan akan berlanjut untuk diajarkan ke masyarakat. khususnya di daerah pesisir Kabupaten Bangka Selatan. (Yusuf)