BANGKA SELATAN – Rumah Sakit Umum Daerah Junjung Besaoh Kabupaten Bangka Selatan menggelar kegiatan in-house training dengan fokus pada “Komunikasi Efektif”.
Acara yang dilaksanakan pada hari Selasa, (6/5/2025) bertempat di Gedung IGD Lantai 2 RSUD Junjung Besaoh ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan rumah sakit melalui penguatan kemampuan komunikasi seluruh staf.
Direktur RSUD Junjung Besaoh, dr. Helen Sukendy, menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan langkah strategis rumah sakit dalam mewujudkan pelayanan yang prima.
Beliau menekankan bahwa komunikasi yang efektif antara tenaga medis, staf administrasi, dan pasien merupakan elemen krusial dalam menciptakan lingkungan pelayanan kesehatan yang optimal dan meningkatkan kepuasan pasien.
“Komunikasi yang baik bukan hanya sekadar menyampaikan informasi, tetapi juga tentang membangun hubungan yang baik dengan pasien dan keluarga mereka. Dengan komunikasi yang efektif, kita dapat memahami kebutuhan pasien dengan lebih baik, memberikan penjelasan yang jelas, dan menciptakan rasa percaya,” ujar dr. Helen kepada Mediaqu.id.
Pelatihan ini bekerja sama dengan Kalbe Nutritionals dan diikuti oleh berbagai unsur staf RSUD Junjung Besaoh. Materi yang disampaikan meliputi teknik-teknik komunikasi verbal dan non-verbal yang efektif, cara menghadapi pasien dengan berbagai karakter, serta pentingnya empati dalam berinteraksi.
Para peserta juga diberikan kesempatan untuk melakukan simulasi studi kasus guna mengaplikasikan materi yang telah dipelajari.
dr. Helen Sukendy berharap, melalui pelatihan ini, seluruh staf RSUD Junjung Besaoh dapat semakin meningkatkan kemampuan komunikasinya, sehingga tercipta pelayanan yang lebih efektif, efisien, dan berorientasi pada kebutuhan pasien.
Beliau juga menambahkan bahwa kegiatan serupa akan terus diagendakan secara berkala sebagai upaya berkelanjutan dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan pelayanan di RSUD Junjung Besaoh.
“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kami. Pelatihan komunikasi efektif ini adalah salah satu wujud nyata dari komitmen tersebut. Kami percaya bahwa dengan staf yang memiliki kemampuan komunikasi yang baik, RSUD Junjung Besaoh akan semakin menjadi rumah sakit pilihan masyarakat,” pungkasnya. (Yusuf)
Sumber: mediaqu.id
RSUD Junjung Besaoh Gelar In House Training
