HEADLINE

Sheza Nabila Askadina, Bocah 3 Tahun Yang Butuh Uluran Tangan

73
×

Sheza Nabila Askadina, Bocah 3 Tahun Yang Butuh Uluran Tangan

Sebarkan artikel ini
Sheza Nabila Askadina,(3 tahun), penderita Leukemia yang butuh uluran tangan

* Penderita Penyakit Leukimia

BANGKA — Sheza Nabila Askadina, bocah 3 tahun asal Dusun Telang, Desa Gunung Muda, Kecamatan Belinyu, tak berdaya menahan sakit yang di deritanya.

Anak dari pasangan Mahyudi dan Ayu Oktavianti ini, sejak sebulan terakhir didiagnosa menderita sakit kanker pembuluh darah atau istilah medisnya Leukimia, dan saat ini dirujuk ke Rumah Sakit Mochamad Husein di Palembang.

Tak hanya itu, beberapa komunitas yang ada di Kecamatan Belinyu, kini berupaya mengumpulkan donasi agar dapat membantu bocah malang ini.

Menurut sang ayah, Mahyudi, dia baru mengetahui penyakit yang diderita anaknya sejak beberapa pekan lalu.

” Kondisinya saat ini di Rumah Sakit Palembang. Tahu sakitnya itu sejak sekitar dua mingguan lalu,” Kata Mahyudi, melalui sambungan telepon selulernya, Minggu (03/01) siang.

Mahyudi juga mengatakan, sebelumnya si buah hatinya ini sudah dirujuk ke Rumah Sakit Umum Depati Bahrin Sungailiat. Namun lantaran keterbatasan peralatan medis, pihak RSUD Depati Bahrin membuat rujukan ke Palembang.

” Kemarin dibawa ke Rumah Sakit Umum Sungailiat. Terus pas cek darah, kata dokter kanker darah, harus dirujuk ke Palembang atau Jakarta, dan harus segera di Kemotherapi sebelum parah,” ungkapnya.

Saat ini, beberapa pihak seperti Ikatan Remaja Masjid atau Irmas Nurul Ihsan Gunung Muda, Komunitas Musik Belinyu atau KMB, dan Resto Ratu, dikabarkan hari ini akan menggelar aksi donasi dengan cara membayar seikhlasnya dengan menu mini di Kafe Resto Ratu Belinyu. (Randhu)

READ  BPJS Kesehatan Menganut Prinsip Portabilitas