HEADLINEPANGKALPINANG

Unit Layanan Kesehatan Terima Mobil Dan Motor Ambulance

133
×

Unit Layanan Kesehatan Terima Mobil Dan Motor Ambulance

Sebarkan artikel ini

PANGKALPINANG — Pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Pangkalpinang mengikuti apel Hari Kesehatan Nasional ke-58 tahun 2022 di halaman kantor Wali Kota Pangkalpinang, Selasa (15/11/2022).

Asisten Pemerintahan dan Kesra, Akhmad Subekti menjadi inspektur upacara, membacakan sambutan Menteri Kesehatan pada HKN ke-58 tahun yang sudah banyak pencapaian pembangunan kesehatan diraih, khususnya saat menghadapi pandemi Covid-19.

Dengan kolaborasi profesional segala sekotr, pandemi hampir dapat dilalui. Saat ini ndonesia bersama negara-negara lain sedang meningkatkan kapasitas global untuk pencegahan, persiapan dan respon terhadap pandemi di masa yang akan datang.

“Belajar dari sejarah pandemi yang terjadi di dunia, transisi menuju endemi dilakukan saat masyarakat sudah mulai menyadari bagaimana caranya melakukan protokol kesehatan yang sehat pada diri sendiri dan keluarga,” katanya.

HKN ke-58 tahun mengangkat tema Bangkit Inndonesiaku Sehat Negeriku, membuka peluang bagi masyarakat memasuki masa transisi. Lanjut Bekti, peringatan HKN diharapkan menjadi awal pulihnya berbagai sektor di masyarakat sehingga kembali sehat dan tumbuh.

Pemerintah Kota Pangkalpinang juga mengapresiasi unit layanan kesehatan dengan menyerahkan mobil dan motor ambulance untuk beberapa puskesmas dan antropometri. Selain itu sejumlah tenaga kesehatan juga diberikan penghargaan sebagai tenaga kesehatan teladan.

Penerima mobil ambulance :

Puskesmas Girimaya
Puskesmas Kacang Pedang
Puskesmas Melintang

Penerima motor ambulance :
Puskesmas Air Itam
Puskesmas Pasir Putih
Puskesmas Tamansari
Puskesmas Girimaya
Puskesmas Melintang

Penerima Antropometri :
Puskesmas Pangkalbalam
Puskesmas Selindung
Puskemas Gerunggang


Sumber: Dinas Kominfo