HEADLINE

Kianak dan Mengkubung Nihil Tambang

158
×

Kianak dan Mengkubung Nihil Tambang

Sebarkan artikel ini

BANGKA — Direktorat Polairud Polda Kepulauan Bangka Belitung, beserta Satpolairud Polres Bangka, menyisir perairan Teluk Kelabat dalam, guna melakukan penertiban tambang ilegal yang ada di perairan Pulau Kianak Kecamatan Riausilip dan perairan Mengkubung Kecamatan Belinyu, Minggu (26/12) siang.

Meski demikian, petugas tidak menemukan aktivitas tambang ilegal di perairan Pulau Kianak dan Pulau Mengkubung.

Kasubdit Patroli Direktorat Polairud Polda Babel, AKBP Andreas mengatakan, pihaknya melakukan hal ini karena, menindak lanjuti laporan dari masyarakat.

” Menindak lanjuti laporan masyarakat, Polairud melaksanakan penertiban dan patroli. Di wilayah Kianak dan Mengkubung,” kata Andreas, Minggu siang.

Dari hasil itu, Andreas mengatakan tidak ditemukan aktivitas tambang di perairan itu, namun, dia berharap tidak ada lagi penambangan ilegal di wilayah perairan Kianak dan Mengkubung.

” Tidak ada aktivitas tambang, hanya ada ponton saja, kami harap tidak ada lagi penambangan secara ilegal disini (Kianak dan Mengkubung),” ujarnya.

Pada kegiatan itu, sebanyak 35 orang personil gabungan Direktorat Polairud Polda Babel dan Satpolairud Polres Bangka diterjunkan, menggunakan 2 Kapal Patroli milik Direktorat Polairud Polda Babel dan 1 Kapal Patroli milik Satpolairud Polres Bangka. (Randhu)