HEADLINE

Mengalami Defisit Anggaran, Pemkot Berupaya Tingkatkan PAD

124
×

Mengalami Defisit Anggaran, Pemkot Berupaya Tingkatkan PAD

Sebarkan artikel ini

PANGKALPINANG — Mengalami Defisit Anggaran, Walikota Pangkalpinang, H. Maulan Aklil mengatakan Pemerintah Kota Pangkalpinang akan berupaya dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah.

Hal ini disampaikannya usai menghadiri kegiatan sosialisasi Inovasi Daerah Sistem Informasi Peta Inovasi Daerah, Kamis (10/03/2022), di kantor Walikota Pangkalpinang.

“Kita berupaya meningkatkan pendapatan asli daerah kita untuk menutup-nutupi defisit anggaran,” ungkap pria yang akrab disapa Molen.

Oleh sebab itu, orang nomor satu di Kota Pangkalpinang ini juga mengatakan bahwa salah satu upaya dalam meningkatkan PAD dengan cara menaikkan NJOP.

“Makanya kemarin kita berupaya untuk itu, termasuk NJOP segala macamnya terkait investasi, kita kejar itu. Jadi supaya kita tidak terjadi defisit anggaran, bukan hanya di OPD tetapi di Kota Pangkalpinang,” jelas Walikota.

Selain itu, dikatakan Molen, upaya lainnya dalam meningkatkan PAD yakni dengan cara menarik dana-dana dari pusat untuk dapat membantu angggaran di Pemkot Pangkalpinang.

“Jadi untuk menutupi defisit anggaran juga, kita bagaimana menarik dana-dana dari pusat untuk ke kita. Bagaimana kita berinvestasi, bagaimana caranya kita meningkatkan pendapatan asli daerah, bagaimana kita menarik dana-dana pusat untuk membantu anggaran kita,” ucapnya. (Iqbal)