HEADLINE

Pemkab Bateng Raih Penghargaan Dari Ombudsman Babel

136
×

Pemkab Bateng Raih Penghargaan Dari Ombudsman Babel

Sebarkan artikel ini

BANGKA TENGAH – Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah menerima penghargaan dari Ombudsman Bangka Belitung, sebagai Zona Kepatuhan Hijau dengan Predikat Kepatuhan Tinggi.

Penghargaan tersebut serahkan langsung oleh Kepala Perwakilan Ombudsman Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Shulby Yozar, kepada Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman, di Ruang rapat VVIP Bupati, Selasa (18/1).

Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman mengatakan, penilaian kepatuhan yang dilakukan oleh Ombudsman ini, dalam rangka mempercepat peningkatan kualitas pelayanan, dan mendorong kepatuhan terhadap standar pelayanan publik.

“Tujuan dari penilaian ini untuk perbaikan dan peningkatan kualitas pelayanan publik, serta pencegahan terjadinya kesalahan administrasi, melalui implementasi komponen standar pelayanan pada tiap unit pelayanan publik,” ujarnya.

Lanjut Algafry, sampel penilaian kepatuhan ini di ambil oleh Ombudsman dari 4 OPD, yakni, Dinas Pendidikan, Dinas Kependudukan Pencatatan Sipil, dan DPMPPTSP serta Dinas Kesehatan.

“Sampelnya diambil dari 4 Dinas, dan Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah mendapatkan nilai kepatuhan sebesar 87,53, sehingga mendapatkan predikat kepatuhan tinggi,” terangnya.

Masih kata Algafry, dirinya berharap dengan mendapat predikat Kepatuhan Tinggi dari Ombudsman ini, akan dijadikan motivasi oleh Pemkab Bangka Tengah untuk terus memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

“Alhamdulillah, dengan adanya penilaian dari Ombudsman menunjukan bahwa Pemkab Bangka Tengah, sudah berupaya dalam melaksanakan segala sesuatu yang berkaitan dengan pelayanan publik dengan baik sehingga maladministrasi dapat dihindarkan, dan ini akan menjadi motivasi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” terangnya.

Terpisah, Kepala Ombudsman Perwakilan Kepulauan Bangka Belitung Shulby Yozar menambahkan, pihaknya melakukan penilaian secara umum, menggambarkan upaya pelayanan publik Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah kepada masyarakat.

“Kami mengapresiasi hasil yang sudah dicapai oleh Pemkab Bangka Tengah, harapannya agar indikator dalam penilaian ini dapat saling beririsan dengan indikator-indikator lain, baik pada tingkat makro maupun penilaian yang dilakukan oleh kementerian maupun lembaga lainnya,” jelasnya.

Lanjut Shulby, ia menilai Kabupaten Bangka Tengah sudah menunjukkan komitmen yang serius dalam melakukan perbaikan pada pelaksanaan publik.

“Saya menilai Kabupaten Bangka Tengah sejauh ini sudah menunjukan komitmen serius untuk melakukan perbaikan dalam pelayanan publik dan itu kita apresiasi bersama,” pungkasnya. (Hari Yana)