PANGKALPINANG – Direktur Polairud Polda Babel, Kombes Pol Agus Tri Waluyo, memimpin pembacaan Surat Yasin dan doa bersama untuk almarhum Brigjen Pol Dr Asep Adi Saputra.
Pembacaan Surat Yasin dan doa bersama itu digelar dalam rangkaian kegiatan pembinaan rohani dan mental di Mako Direktorat Polairud, Kamis (8/6), diikuti oleh personil Polairud yang beragama Islam.
“Mungkin cuaca tidak begitu cerah, karena kita merasa kehilangan seorang Bhayangkara yang sangat luar biasa, sehingga alam pun ikut mengucapkan dukanya dan kesedihannya. Semoga beliau diberikan tempat yang terbaik di sisi-Nya, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan keikhlasan.,” ucap Agus.
Usai pembacaan Surat Yassin dan doa bersama, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian materi-materi tentang agama oleh Direktur Polairud.
“Binrohtal ini merupakan bentuk upaya pembinaan rohani dan mental bagi seluruh personil Direktorat Polairud Polda Kepulauan Bangka Belitung,” ujar dia.
Agus Tri Waluyo berharap kegiatan ini dapat menumbuhkan keimanan personil Polairud.
“Jika seluruh personil memiliki iman dan mental yang baik, Insya Allah mereka semua dapat menjalankan tugas dengan baik dan tulus, sehingga hasilnya juga baik,” demikian Agus. (Romlan)