HEADLINEPEMPROV BABEL

Silaturahmi Dengan Pj Bupati Belitung dan Beltim

×

Silaturahmi Dengan Pj Bupati Belitung dan Beltim

Sebarkan artikel ini
Foto: Dinas Kominfo

BELITUNG – Penjabat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Sugito, menjalin silaturahmi bersama Pj Bupati Belitung, dan Pj Bupati Belitung Timur di Rumah Dinas Bupati Belitung, Kamis (12/9/2024) malam.

Dalam sambutannya, Sugito menyebutkan selama kunjungan perdananya di Pulau Belitung sejak dilantik sebagai Penjabat Gubernur Babel, dirinya menjumpai masyarakat Belitung Timur, mengunjungi rumah layak huni untuk masyarakat Suku Sawang atau Suku Laut yang berjumlah 168 jiwa, atau 70 KK.

READ  Belum Sempat Terima Upah Edarkan Sabu, DT Keburu Ditangkap Polisi

Melihat langsung kondisi masyarakatnya, Sugito mengajak semua pihak untuk dapat bekerja bersama dalam merealisasikan kelayakan tempat tinggal melalui program rumah layak huni, seperti halnya rumah yang ia serahterimakan kepada warga Suku Sawang bersama Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat Provinsi Babel.

“Alhamdulillah, kemarin kami juga sudah bisa menyapa saudara-saudara kita di Belitung Timur, mengunjungi rumah layak huni di sana yang rata-rata per-rumah dihuni 2 hingga 4 KK. Saya juga menghimbau dari yang malam ini hadir untuk bisa membantu meringankan beban mereka,” harapnya.
READ  Belum Ada Rencana Penambahan Armada

Selain menyapa masyarakat, Sugito mengungkapkan pentingnya untuk menemui para tokoh di Belitung, membuka diskusi. Pada pertemuan di Wisma Bougenville, Tanjungpandan itu, Sugito mengaku mendapatkan banyak masukan, dan saran dalam rangka pembangunan Babel.

“Pagi tadi (kemarin) kami juga operasi atau melihat keadaan pasar menghadapi salah satu hari besar Maulid Nabi. Kita memastikan stok pangan dan kebutuhan sembako, dan sebagainya bisa terpenuhi, sehingga tidak terjadi kekurangan,” sebutnya.
READ  Hellyana Jaring Aspirasi di Tiga Lokasi

Dari beberapa agenda yang dijalaninya selama dua hari itu, termasuk berbagai hasil diskusi bersama dua penjabat bupati di Belitung dan Belitung Timur, ia berkesimpulan pentingnya sinergitas dan kolaborasi antara Pemprov Babel dan Pemkab Belitung maupun Belitung Timur. Sinergi ini juga agar bisa meringankan anggaran.

“Membangun kekeluargaan dalam menjalankan tugas adalah sebuah keniscayaan. Kadang persoalan pun bisa kita selesaikan di warung kopi. Seperti moto saya, ‘Di mana bumi dipijak, di situ langit dijunjung’. Ini mudah-mudahan menjadi modal kita bersama untuk bisa berkontribusi dan memberikan yang terbaik untuk Kepulauan Bangka Belitung,” harap Sugito.
READ  Suganda Harapkan Kementerian BKPM Ajak Investor Tanam Modal di Babel

Kepada para penjabat dan pejabat pemerintahan, Sugito juga akan membawa hasil kunjungannya tersebut ke Kementerian Desa, Pembangunan Desa Tertinggal dan Transmigrasi RI. Ia mengakui desa-desa di Babel memiliki potensi yang dapat dilirik untuk dilakukan pengembangan, seperti desa wisata, potensi ekonomi, dan sebagainya.

“Pertemuan yang membanggakan ini diharapkan bisa bermanfaat bagi semua pihak, khususnya masyarakat Bangka Belitung,” kata Sugito. (*)

Sumber: Dinas Kominfo