HEADLINEPANGKALPINANG

Walikota Berharap PPPK Dan CPNS Punya Gebrakan Untuk Kota Pangkalpinang

118
×

Walikota Berharap PPPK Dan CPNS Punya Gebrakan Untuk Kota Pangkalpinang

Sebarkan artikel ini

PANGKALPINANG — Walikota Pangkalpinang, H. Maulan Aklil, berharap PPPK dan CPNS yang dilantik bisa membuat gebrakan baru untuk Kota Pangkalpinang.

Hal ini dikatakannya usai melantik PPPK dan menyerahkan SK CPNS Formasi 2021, di halaman Kantor Walikota Pangkalpinang, Senin (09/05/2022).

“Alhamdulillah, hari ini kita sudah membagikan SK CPNS kepada kawan-kawan yang baru lulus untuk angkatan 2021 kemarin. Dan melantik tenaga PPPK kita, jadi totalnya 429 orang,” ucap pria yang akrab disapa Molen.

Orang nomor satu di Kota Pangkalpinang ini berharap PPPK dan CPNS ini dapat bekerja dengan baik serta memiliki loyalitas dan integritas yang tinggi terhadap pimpinan.

“Harapan kita, mereka kerja dengan baik, punya loyalitas dan integritas terhadap pimpinan, juga berinovasi, visioner, bikin gebrakan untuk Kota Pangkalpinang ini menjadi kota yang benar-benar beribu senyuman,” ucap Walikota.

Selain itu, dengan APBD yang terbatas, dirinya mengatakan Pemkot Pangkalpinang akan berupaya mengatasi anggaran yang dibebankan ketika PPPK dan CPNS tersebut dilantik.

“Pangkalpinang sendiri, dengan beban anggaran dilantiknya mereka ini, luar biasa besarnya. Makanya kemarin kita juga mencari sumber-sumber pendapatan kita. Biar bisa mengatasi hal ini dan juga memberikan tingkat kesejahteraan kepada kawan-kawan PNS dan PHL lainnya,” pungkasnya. (Iqbal)