HEADLINEKAMTIBMAS

Setiap Hari, Polsek Jebus Bagikan 25 Kampil Beras

49
×

Setiap Hari, Polsek Jebus Bagikan 25 Kampil Beras

Sebarkan artikel ini

BANGKA BARAT – Bulan Ramadhan merupakan bulan terbaik dalam melaksanakan Ibadah. Hal tersebut dikarenakan dalam melakukan kebaikan diganjar dengan pahala yang berlipat ganda.

Seperti yang dilaksanakan Polsek Jebus, Ramadhan kali ini setiap hari melakukan bakti sosial kemanusiaan.

“Kita memberikan bantuan berupa 25 kampil beras setiap harinya ke warga kurang mampu, yatim piatu, difabel dan para lansia di wilayah Kecamatan Parittiga dan Kecamatan Jebus,” kata Kompol Ghalih Nugroho, Senin (10/4).

Lanjut Galih, kegiatan ini bukan bentuk untuk melakukan pencitraan, melainkan didokumentasikan sebagai cara mengajak masyarakat yang memiliki kelebihan, untuk tidak ragu untuk melakukan kebaikan di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini.

“Bahwa tidak berapa lama lagi saya akan berpindah tugas ke Polda Kepulauan Bangka Belitung. Saya berterimakasih kepada masyarakat di kecamatan Parittiga dan kecamatan Jebus atas partisipasi, kepedulian serta bantuannya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di lingkungannya,” ucap Galih.

“Selama saya menjabat sebagai Kapolsek Jebus, meminta maaf jika pelaksanaan tugas saya dirasa kurang maksimal, serta perbuatan yang melukai hati masyarakat,” tutup dia. (Samsul)

READ  Bupati Usulkan Tiga Nama Mengisi Jabatan Pj Sekda