BANGKA TENGAHHEADLINE

Sambut 1 Muharram 1444 H, Algafry Lakukan Safari Khataman Alquran di Tiga Desa

56
×

Sambut 1 Muharram 1444 H, Algafry Lakukan Safari Khataman Alquran di Tiga Desa

Sebarkan artikel ini

BANGKA TENGAH — Memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 Hijriyah, Kecamatan Sungaiselan dan Kecamatan Simpang Katis mengadakan Khataman Alquran yang diikuti oleh siswa tingkat SD sampai dengan SMP di tiga desa, yaitu Desa Keretak, Desa Sungaiselan, dan Desa Pinang Sebatang, Sabtu (30/07/2022).

Suasana khidmat pembacaan ayat-ayat pendek Alquran yang dilantunkan oleh santriwan dan santriwati peserta khataman Alquran didengarkan secara langsung oleh Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman didampingi sang istri, Eva Algafry.

Acara khataman Alquran ini dilaksanakan di Masjid Al-Ihsan Desa Keretak, Masjid An-Najah Desa Sungaiselan Atas, dan di Balai Makan Desa Pinang Sebatang.

Dimeriahkan dengan perlombaan menghias Telur Seroja, ciri khas dari acara khataman Alquran yang hasil akhirnya dinilai oleh Algafry dan Eva serta pemberian santunan bagi santri yang berprestasi.

Dikatakan Algafry, perayaan 1 Muharram ini mempunyai banyak keistimewaan, yakni sebagai ajang silaturahmi bagi sesama umat islam, juga dapat menjadi momen untuk mengintrospeksi diri.

“Mari kita jadikan hari ini sebagai hari kasih dan sayang, saling bersilaturahmi, saling memaafkan, saling berkaca, introspeksi diri sudah sejauh mana kita berbuat baik bagi sesama,” ucap Algafry dalam sambutannya.

“Semoga semangat dalam merayakan 1 Muharram ini tidak pernah pudar dari diri kita. Semoga setiap tahun perayaannya akan semakin meriah dan masyarakat yang berpartisipasipun semakin ramai,” lanjutnya.

“Dalam acara khataman Alquran ini mari kita doakan agar anak-anak kita dapat selalu istiqomah, karena saat kita tiada nanti yang kita butuhkan hanya doa dari anak-anak yang sholeh dan sholehah, insyaallah,” tutup Algafry. (*)


Sumber: Diskominfosta Bangka Tengah

READ  Hilirasi Timah Untuk Tingkatkan Nilai Tambah